BKD Bengkulu Tengah: Pajak Bumi dan Bangunan 2024 PBB Penuhi Target

BKD Bengkulu Tengah merilis capaian target PBB Tahun 2024 penuhi target.
banner 120x600

BKD Bengkulu Tengah: Pajak Bumi dan Bangunan PBB 2024 Penuhi Target

BJNews.com, Bengkulu – Kabupaten Bengkulu Tengah memenuhi target capaian Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) di tahun 2024.

banner 300x325

Target yang ditetapkan sebesar Rp 10,8 miliar terealisasi Rp 11,7 miliar.

Kepala BKD Bengkulu Tengah, Lili Trianti, SSos melalui Kabid PBB dan BPTHB, Febriansyah menjelaskan, pada tahun 2024 target pajak PBB yang ditetapkan sebesar Rp 10,7 miliar.

Jika dibandingkan dengan target tahun lalu, ada kenaikan berkisar Rp 8 miliar.

“Alhamdulillah pajak PBB tahun (2024) sudah tercapai. Meskipun sudah tercapai, kami akan terus mengoptimalkan PAD dari pajak PBB ini,” ujar Febriansyah.

Dari jumlah realisasi PBB tersebut, objek pajak paling besar berasal dari Jalan Tol Bengkulu-Taba Penanjung dan PLTA Musi.

“Memang jalan tol dan PLTA Musi merupakan objek pajak dengan penyumbang terbesar saat ini. Jalan tol menyumbang pajak PBB sebesar Rp 5,1 miliar dan PLTA musi menyumbang pajak PBB Rp 3,1 miliar dan dua objek pajak ini sudah melunasi pajak PBB mereka,” katanya.

Febrian menegaskan, dia tetap meminta kepada 54 petugas penagih untuk terus melakukan penagihan kepada wajib pajak ke desa-desa.

Semua ini untuk memaksimalkan realisasi PAD pajak PBB. Sebab meskipun realisasi sudah tercapai, pihaknya ingin terus mengoptimalkan realisasi pajak PBB.

Jadi kepada warga pihaknya berharap bisa sadar untuk membayarkan kewajibannya.

Apabila warga ingin membayar pajak PBB bisa melalui petugas penagih apabila tak ada waktu membayar di gerai MPP atau di Bank Bengkulu.

Selain kepada petugas penagih, pihaknya juga menyiapkan tempat transaksi pembayaran bagi wajib pajak yang tak ingin membayar pajak ke petugas penagih.

“Nanti petugas penagih akan kita sediakan kwitansi sementara sebagai bukti pembayaran. Jadi apabila ada warga yang ingin membayar PBB kepada petugas penagih dipersilahkan,” tambah Febrian.

Ada dua tempat yang disiapkan, pertama di Mal Pelayanan Publik (MPP) dan Bank Bengkulu yang ada di Bengkulu Tengah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *