Kapan Puasa Ramadhan 2025? Berikut Penetapan dan Persiapannya
BJNews.com – Bulan suci Ramadhan 1446 Hijriah akan segera tiba, umat Islam di Indonesia mulai menanti kepastian awal puasa.
Penetapan tanggal 1 Ramadhan lazimnya dilaksanakan melalui Sidang Isbat pemerintah. Namun Muhammadiyah lebih dulu mengumumkan jadwal puasa mereka melalui metode hisab.
Penetapan Awal Puasa oleh Muhammadiyah
Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah telah menetapkan 1 Ramadhan 1446 H/ 2025/M jatuh pada Sabtu, 1 Maret 2025.
Keputusan ini menggunakan metode hisab hakiki wujudul hilal, yang menghitung posisi bulan dalam memastikan awal bulan baru. Dengan metode ini, Muhammadiyah menentukan awal puasa dan Idul Fitri 1446 H. Dengan Idul Fitri 1446 H jatuh pada Senin, 31 Maret 2025.
Penentuan 1 Ramadhan oleh Pemerintah
Sementara itu, pemerintah Indonesia melalui Kementerian Agama akan menggelar Sidang Isbat pada 28 Februari 2025 nanti untuk memutuskan awal Ramadhan. Sidang ini melibatkan sejumlah pihak, seperti MUI, BMKG, ahli falak, serta ormas Islam.
Keputusan akan diambil berdasarkan pengamatan hilal atau rukyatul hilal di berbagai titik di Indonesia. Jika hilal terlihat pada 28 Februari 2025, maka pemerintah akan menetapkan 1 Ramadhan pada 1 Maret 2025. Yang juga berarti bersamaan dengan putusan Muhammadiyah.
Perbedaan Metode Hisab dan Rukyat
Muhammadiyah menggunakan metode hisab atau perhitungan astronomi. Sementara pemerintah mengacu pada rukyatul hilal atau pengamatan langsung bulan sabit.
Meski metode berbeda, namun tujuan keduanya tetap sama, yakni memberikan kepastian umat Islam mengenai awal Ramadhan.
Persiapan Menyambut Ramadhan
Adanya kepastian tanggal dari Muhammadiyah, umat Islam dapat mengikuti metode ini dan bersiap lebih awal. Baik segi ibadah maupun kebutuhan sehari-hari.
Meski terkadang terjadi perbedaan dalam penetapan awal Ramadhan, namun yang terpenting adalah kesiapan umat Islam menyambut bulan penuh berkah ini dengan banyak meningkatkan ibadah dan amal kebaikan. (red/rgrfm.tulungagung.go.id)