BKPSDM Tegaskan Berhentikan PPPK Manipulasi Data!
BJNews.com – BKPSDM Bengkulu Tengah menyatakan akan memecat PPPK yang terbukti memanipulasi data saat tengah mendaftar.
Sekalipun PPPK tersebut sudah mendapatkan nomor induk PPPK (NI PPPK).
“Untuk diingat kepada seluruh peserta PPPK, kapan pun sampai kapan pun ketika terbukti ada manipulasi data, maka saat itu pula ia akan kita (BKPSDM) berhentikan.
Mulai dari pemberkasan, NIP, atau sudah keluar NIP, atau sudah bertugas. Termasuk (oknum) kades dan sekdes, (yang terdaftar sebagai honorer),” jelas Apileslipi, Kepala BKPSDM Bengkulu Tengah, Jumat (9/1).
Kabupaten Bengkulu Tengah menerima 1.980 tenaga PPPK di tahun 2024. Dengan jumlah peserta yang mengikuti tes sebanyak 1.168 peserta.
Penerimaan tes kali ini dibayangi isu pemanfaatan SK honorer fiktif sejumlah peserta untuk mengikuti tes.
Sementara formasi yang ditawarkan meliputi, 461 Tenaga Guru, 413 Tenaga Kesehatan, dan 1.106 Tenaga Teknis.
1.125 Peserta Lulus
Hingga saat pengumuman, 7 Januari 2025 diketahui sebanyak 1.125 peserta dinyatakan lulus. Yaitu sebanyak 744 Tenaga Teknis, 105 Tenaga Kesehatan, dan 276 PPPK Guru.
Dilaporkan pula sebanyak 43 peserta tidak lulus.
BKPSDM Bengkulu Tengah merekomendasikan mereka tidak lulus diangkat menjadi PPPK paruh waktu.