Realisasi Makan Bergizi Gratis di Bengkulu Masih Tunggu Petunjuk
BJNews.com – Realisasi Makan Bergizi Gratis (MBG) di provinsi Bengkulu masih belum dapat dilaksanakan serta masih menunggu petunjuk lebih lanjut dari pemerintah.
Seperti di kabupaten Bengkulu Tengah, Bidang Pembinaan Sekolah Dasar Dinas Pendidikan dan Kebudayaan menyatakan telah menyerahkan usulan seluruh siswa PAUD hingga sekolah menengah pertama di kabupaten tersebut.
“Kami belum dapat informasi pelaksanaan makan bergizi gratis. Informasinya yang kami terima akan dilaksanakan oleh Bumdes. Tapi sampai saat ini kami belum dapat bayangannya.
Memang sebelumnya ada yang minta data seluruh siswa PAUD sampai menengah pertama untuk kabupaten Bengkulu Tengah dan sudah kami serahkan,” kata Sri Rusniati, Kepala Bidang Pembinaan Sekolah Dasar Dikbud Bengkulu Tengah, diwawancarai Senin (6/1).
Diketahui ada sebanyak 144 sekolah PAUD, 34 sekolah dasar (SD) dan 93 sekolah menengah pertama (SMP) yang sudah diserahkan pendataan.
Sementara itu dilaporkan skema MBG di Bengkulu Tengah bakal melibatkan vendor penyedia layanan makan bergizi gratis yakni pihak ketiga, yaitu BUMDES.*